Koramil 0824/17 Sumberbaru Karya Bakti TNI Buat Saluran Pembuangan Air Lingkungan Warga, Cegah Banjir Genangan

    Koramil 0824/17 Sumberbaru Karya Bakti TNI Buat Saluran Pembuangan Air Lingkungan Warga, Cegah Banjir Genangan

    JEMBER - Keinginan warga Dusun Darungan Desa Jatiroto Kecamatan Sumberbaru Kabupaten Jember,  untuk membuat saluran pembuangan air atau selokan di lingkungannya terwujud berkat bantuan  Karya Bakti TNI Koramil 0824/17 Sumberbaru.

    Hal ini disampaikan oleh Camat Sumberbaru Herman AW saat membaur mengikuti karya bakti bersama warga dan TNI.

    Kegiatan dipimpin oleh Danramil 0824/17 Sumberbaru Kapten Chb Aliyil Abror, melibatkan unsur diantaranya Satpol PP Kecamatan 4 orang, Polsek 4 orang, Personel TNI dari Koramil 10 orang dan warga masyarakat 50 orang. Dengan sasaran membuat selokan sepanjang 200 meter.

    Dalam wawancaranya pada Sabtu 16/12/2023, Danramil 0824/17 Sumberbaru Kapten Chb Aliyil Abror menyatakan, bahwa kegiatan ini dilakukan kemarin Jum'at 15/12/2023,  awalnya ini merupakan isiatif warga melalui Babinsa dan kita respon dengan bantuan tenaga, agar kemauan warga untuk membuat saluran pembuangan air ini dapat terwujud.

    Karena setiap musim penghujan lingkungan Dusun Darungan  ini seringbterjadi banjir genangan dipekarangan warga, sehingga menimbulkan bau tidak sedap dan kurang sehat, dengan adanya selokan ini diharapkan air dapat mengalir pada tempatnya dan lingkungan tidak banjir lagi saat musim penghujan. Jelas Danramil.

    Demikian halnya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso dalam wawancaranya menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut sangat bagus sekali kita mendukung kepekaan Danramil menyerap dan merespon kemauan warga.

    Hal seperti ini disamping dalam memantapkan Kemanunggalan TNI Rakyat, juga meningkatkan kesehatan lingkungan warga danelindinginwarga dari banjir disekitarnya disaat musim penghujan. jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Koramil 0824/17 Sumberbaru Bersama Warga...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/17 Sumberbaru Selenggarakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Irdam Brawijaya Hadiri Konsolidasi Wilayah Panitia Pemilihan Kecamatan Pilkada se-Jawa Timur
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

    Ikuti Kami